Selasa, 25 Agustus 2009

Ilmu Tarzan

Timbul tenggelamnya seseorang dalam masalah yang ia hadapi bisa jadi terjadi karena kurangnya ilmu. Untuk perbandingan kita ambil contoh cerita Tarzan. Tarzan mampu bertahan hidup di hutan belantara yang dihuni binatang dan tumbuh-tumbuhan, sebab hanya Tarzanlah satu-satunya manusia yang menghuni hutan itu. Kenapa ia mampu bertahan? Karena ia sangat menguasai ilmu bertahan hidup di hutan. Sebaliknya, walaupun bekal kita komplit untuk tinggal di hutan selama beberapa hari, tapi jika ilmu kita kurang mengenai bagaimana bertahan hidup di hutan, maka sia-sialah bekal tersebut. Lain halnya dengan Tarzan, ia tidak pernah khawatir tidak bisa makan, karena ia tahu sekali lokasi pohon yang berbuah lebat dan ia mahir sekali bagaimana cara menangkap ikan di sungai yang begitu deras airnya tanpa cidera sedikitpun.

0 komentar:

Posting Komentar

Image Hosted by ImageShack.us

MT